
Kabar Bahagia! SMAN 1 Selong Raih Penghargaan AiSO 2023
SMAN 1 Selong – Mataram --- Kabar bahagia kembali
menghampiri keluarga besar SMAN 1 Selong. Pasalnya, SMAN 1 Selong meraih
Anugerah Istimewa Sekolah (AiSO) Tahun 2023 Kategori SMA Gemilang Prestasi
sebagai SMA Negeri Terkreatif Kategori A.
Penghargaan AiSO tersebut diterima
langsung oleh Kepala SMAN 1 Selong, Dr. Sri Wahyuni pada malam puncak AiSO hari
Selasa, 02 Mei 2023 bertepatan dengan peringatan Hari Pendidikan Nasional
(Hardiknas) 2023 di Gelanggang Pemuda, Mataram.
Kepala Sekolah, Dr. Sri Wahyuni
mengungkapkan rasa syukur yang mendalam atas prestasi yang diraih oleh sekolah.
Menurutnya, prestasi ini tidak terlepas dari dukungan semua keluarga besar
sekolah.
"Alhamdulillah berkat
dukungan semua pihak," ungkapnya singkat penuh kebahagiaan usai menerima
trofi dan piagam penghargaan, pada Selasa (2/5/2023).
Penghargaan ini mendapat respon
positif dari seluruh warga sekolah, termasuk dari para Wakil Kepala Sekolah.
AiSO sendiri merupakan program
Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Nusa Tenggara Barat (Dinas Dikbud NTB)
yang digelar untuk memberikan apresiasi kepada sekolah maupun sumber daya
manusia (SDM) berprestasi yang ada di sekolah.
Kepala Dinas Dikbud NTB, Dr. H.
Aidy Furqan, M.Pd., dalam sambutannya pada acara malam Anugerah Istimewa
Sekolah (AiSO) 2023 mengatakan bahwa AiSO merupakan malam anugerah tahunan
setiap bulan Mei.
"AiSO diselenggarakan untuk
memberikan apresiasi kepada SMA, SMK, SLB Negeri dan Swasta, juga kepada SD,
SMP yang ikut mengambil peran di dalam mendukung program-program NTB
Gemilang," ucapnya.
Sebagai informasi, pemberian
penghargaan didasarkan pada proses penilaian tahunan seperti penilaian kinerja
kepala sekolah, integrasi program sekolah dengan program unggulan Pemerintah
NTB, serta inovasi-inovasi di dalam mewujudkan kurikulum merdeka belajar.
Beberapa kategori penghargaan yang
diberikan, diantaranya: Pemajuan Kebudayaan, SMA Gemilang Prestasi, SMK
Gemilang Karya, SLB Gemilang Inovasi, Sekolah Aktif dan Informatif Teknologi,
Video Profil Sekolah, Sekolah Besih dan Sehat, Sahabat Museum, dan kategori
Penguatan Program NTB Gemilang.
Hadir dalam acara ini Wakil Gubernur NTB, Dr.
Ir. Hj. Sitti Rohmi Djalilah, M.Pd., yang akrab disapa Ummi Rohmi sekaligus
memberikan trofi juara umum AiSO 2023 kepada kabupaten Lombok Timur. Dengan
demikian, AiSO 2024 akan digelar di kabupaten Lombok Timur.